Cara Mendapatkan Penghasilan dari Blogging

Kini uang bisa dihasilkan dari mana saja. Maka tidak heran jika banyak peluang yang telah dimanfaatkan oleh kebanyakan orang berkat kreatifitas mereka. Salah satunya adalah menjadi seorang blogger. Apabila Anda tertarik, simak ulasan mengenai cara mendapatkan penghasilan dari blog.

5 Cara Mendapatkan Penghasilan dari Blog

Selain digunakan untuk menulis artikel, nyatanya blog juga bisa dimanfaatkan sebagai ladang penghasilan bagi sebagian orang. Anda dapat menggunakannya melalui berbagai cara seperti adanya endorsement sampai Google Adsense. Agar lebih jelas, simak ulasan berikut:

  1. Penghasilan dari Blog Melalui Google Adsense

Menjadi hal yang wajib bagi Anda seorang blogger untuk menciptakan blog berkualitas bagi pengunjung sehingga mendapatkan uang akan lebih mudah dilakukan. Salah satu layanan dari Goole dapat dimanfaatkan yaitu Google Adsense. Periklanan ini diperuntukkan bagi pemilik website atau publisher.

Caranya pun cukup sederhana yaitu sebagai pemilik web, Anda akan meletakkan sebuah kode adsense di dalam website. Kemudian para advertiser bisa melakukan penawaran untuk kesepakatan mengenai harga. Nantinya setiap iklan diklik oleh pengunjung, maka dari situlah penghasilan didapat.

  1. Penghasilan dari Blog Melalu Endorsement

Hal ini sudah sering dilakukan oleh blogger dalam menghasilkan uang yaitu dengan mengunggah konten berisikan unboxing, deskripsi hingga review. Mereka telah bekerja sama dengan merk tertentu untuk melakukan endorsement. Penghasilannya pun beragam mulai dari uang atau produk gratis.

Biasanya pihak perusahaan akan menghubungi terlebih dahulu kepada blogger untuk mengajak kerjasama. Maka dari itu, agar mereka tertarik, Anda harus membangun blog berkualitas dengan banyak pengunjung dengan tujuan menarik perhatian merk-merk tertentu melakukan endorsement.

  1. Penghasilan dari Blog Melalui Afiliasi

Program afiliasi sudah cukup populer bagi kebanyakan orang. Melalui cara ini, Anda bisa mendapatkan penghasilan berupa komisi di saat ada pengunjung blog yang melengkapi data atau melakukan pembelian melalui banner atau link tertentu.

Setiap jumlah komisi yang diberikan kepada blogger bisa saja berbeda-beda sesuai dengan kesepakatan mulai dari 25% sampai 70%. Untuk memulainya, Anda dapat mempelajari ini melalui berbagai ajaran afiliasi marketing di internet dan pastikan dulu bahwa blog sudah cukup berkualitas.

  1. Penghasilan dari Blog Melalui Jasa

Lewat blog, Anda dapat menawarkan berbagai jasa kepada pengunjung website dengan memanfaatkan keahlian yang bisa dikerjakan. Beberapa di antaranya menyediakan layanan untuk pembuatan website, penulisan artikel, desain grafis, pengiklanan dan masih banyak lagi.

Tips jitunya adalah Anda bisa membuat artikel dengan bahasan berkaitan dengan jasa yang akan ditawarkan. Contohnya yaitu penawaran layanan dalam pembuatan website, maka tulislah konten membahas ilmu dasar mengenai situs web bagi pemula atau topik lainnya

  1. Penghasilan dari Blog Melalui Produk

Selain jasa, Anda juga bisa menawarkan produk baik berupa digital maupun fisikkepada calon pelanggan melalui blog. Misalnya jika menjual aplikasi pemrograman, maka sebaiknya bahaslah artikel mengenai dunia programming secara jelas dan menarik.

Sedangkan jika Anda hendak menawarkan produk fisik, maka buatlah artikel dengan bahasan tutorial pembuatan atau kelebihan dan kekurangan dari pemakaian sesuatu peralatan. Misalnya buatlah produk kecantikan apabila memiliki pengetahuan lebih akan bidang tersebut.

Kelima cara di atas bisa Anda coba untuk mendapatkan penghasilan dari blog. Selain mengutamakan konten berkualitas, setiap blogger juga harus bisa berpikir kreatif sehingga dapat melihat berbagai peluang dan menjadikannya untuk menghasilkan keuntungan yang cukup menggiurkan.